Profil Yayasan

Yayasan Muflih Untuk Islam dan Dakwah (MUFID) merupakan salah satu yayasan dakwah berbasis sunnah yang didirikan di Balikpapan pada tanggal 18 April 2018 yang dipimpin langsung oleh Ustadz Muflih Safitra, M.Sc.

Saat ini Yayasan Mufid membuka kesempatan bagi ikhwan/akhwat yang ingin berpartisipasi dalam kegiatan dakwah untuk membantu kegiatan yayasan yang terbagi dalam beberapa divisi sebagai berikut:

1. Divisi Dakwah & WIS (Wakaf, Infaq, Sedekah)

Mengelola dan melaksanakan program dakwah yang telah dibuat oleh yayasan dan juga mengelola dana milik Ummat yang diperuntukan bagi kegiatan dakwah, serta membuat laporan yang dapat dipertanggungjawabkan.

2. Divisi Pendidikan

Mendirikan fasilitas sekolah berbasis sunnah di Balikpapan serta mengadakan kegiatan lain yang berkaitan dengan dunia pendidikan.

3. Divisi Muslimah

Menjalankan program dakwah yayasan yang diperuntukan khusus bagi para muslimah.

4. Divisi Pembangunan dan Aset

Membantu yayasan dalam pembangunan fasilitas dakwah yang diselenggarakan yayasan, serta bertanggung jawab dalam pendataan dan perawatan aset yayasan.

5. Divisi Usaha

Mengembangkan kegiatan usaha untuk yayasan.

6. Divisi Humas & Legal

Membantu yayasan dalam segala hal yang berkaitan dengan aspek legal & hubungan kemasyarakatan.

7. Divisi Multimedia & IT

Mengolah konten dakwah dan menyebarkannya, serta bertanggung jawab terhadap hal-hal yang berkaitan dengan fasilitas IT.

Bagi kaum muslimin yang ingin ikut berpartisipasi dalam dakwah dan memiliki kompetensi di bidang-bidang yang telah disebutkan di atas, dapat menghubungi:

Yayasan Mufid

+62 8522 7354 604

Jazakumullahu khairan wa ahsanal jazaa’.